Tentang WANAPUSTAKA


wanapustaka

Filosopi Logo WANAPUSTAKA

  • Tri Hita Karana

    digambarkan dengan tiga objek yang terlihat saling merangkul satu sama lain dalam padu padanan warna yang saling melengkapi. Tri Hita Karana berarti tiga penyebab kebahagiaan yakni hubungan yang baik antara manusia dengan Tuhan, hubungan yang baik antara manusia dengan manusia, serta hubungan yang baik antara manusia dengan alam. Ketika ketiganya bersinergi satu dengan yang lainnya maka kebahagiaan pun akan bersemi di dalam diri manusia. Karena manusia adalah bagian dari semesta, begitupun sebaliknya dimana semesta adalah bagian dari manusia itu sendiri.
  • Rwa Bhineda & Kala

    digambarkan sebagai Roda Gerigi Abu-abu (Skala) & Transparan (Niskala) yang saling berhubungan bersinergi dan bergerak berkesinambungan. Rwabinedha dapat berarti dualisme yang saling membutuhkan dan saling menyeimbangkan, bergerak bersama-sama dan saling melengkapi. Artinya bahwa keselarasan hubungan yang didasari oleh Tri Hita Karana akan menjaga keseimbangan semesta dan akan selalu bertumbuh bersama waktu (Kala).

"Pengetahuan tercipta dalam keselarasan hubungan yang terjalin antara setiap mahluk yang menjadi bagian dari semesta. Pengetahuan tumbuh bersama semesta yang berjalan secara berkesinambungan bersama waktu. Pengetahuan melebur bersama seisi semesta dari, dalam dan menuju keseimbangan. WANAPUSTAKA adalah hutan pengetahuan yang lahir, tumbuh, dan melebur untuk semesta."


Lini Masa WANAPUSTAKA

"Ilmu pengetahuan berasal dari semesta, lahir dan tumbuh untuk kembali memberi manfaat bagi semesta"
  • Maret 2021Pengujian Sumber Belajar

    Sebagai sebuah sumber belajar, WANAPUSTAKA merasa penting untuk menjaga kontrol kualitas atas produk pengetahuan yang dihasilkan. Sehingga kedepannya WANAPUSTAKA dapat menjamin pengetahuan-pengetahuan yang terpublikasi agar memiliki kualitas yang baik, mudah untuk dipahami dan dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.
  • 4 Juli 2020Peresmian WANAPUSTAKA

    Bertepatan dengan hari raya Saraswati, hari suci yang merepresentasikan turunnya ilmu pengetahuan, WANAPUSTAKA diresmikan sebagai sebuah suber belajar berorientasi Nature of Science (NoS) berbasis website.
  • 7 April 2020Lahirnya WANAPUSTAKA

    WANAPUSTAKA lahir pada 7 April 2020, didirikan oleh Ayu Candra Dewi Wesnawati berlandaskan kecintaan kepada Ensiklopedia, perpustakaan dan juga keinginan untuk berbagi pengetahuan. Karena ilmu pengetahuan berasal dari semesta, lahir dan tumbuh untuk kembali memberi manfaat bagi semesta.
Buy now